Ashoka adalah asosiasi global para wirausahawan sosial. Ashoka bekerja
untuk mengidentifikasikan, menyeleksi dan mendukung para wirausahawan
sosial, yakni individu-individu yang memiliki visi dan misi, kemampuan
dan kreativitas, komitmen dan keteguhan hati, serta gagasan, kejujuran,
dan inovasi yang efektif dan berdaya ungkit tinggi dalam memecahkan
masalah-masalah sosial.
Dukungan Ashoka kepada Wirausahawan
Sosial di Indonesia adalah dukungan jaringan, penyebarluasan gagasan dan
finansial. Ashoka dalam usaha menyebarluaskaninovasi sosial para
wirausahawan sosial memberikan kesempatan yang luas untuk berkolaborasi
melalui komunitas wirausahawan sosial secara nasional dan global, dan
bersama-sama membangun infrastruktur baru bagi sektor masyarakat sipil
untuk mempercepat terwujudnya cita-cita masyarakat sipil yang berdaya
saing di Indonesia.
lebih dalam tentang Ashoka, klik ke: www.ashoka.or.id
Untuk wilayah Indonesia, kegiatan dan program Ashoka difasilitasi
dari kantor Ashoka di Bandung - Jawa Barat, yaitu di:
Jalan Durma No. 17, Turangga - Bandung 40264,
Telp/Fax: +62-22-7306914
Email: ashokaindonesia@ashoka.or.id
Telp/Fax: +62-22-7306914
Email: ashokaindonesia@ashoka.or.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar